Vemale

Vemale Informasi Seputar Wanita, Kesehatan, Life Style, Resep Masakan dan Informasi Menarik Lainnya

Hosting Unlimited Indonesia

Tips Agar Kue Kering Lebaran Makin Renyah

Tips Agar Kue Kering Lebaran Makin Renyah
Vemale -  Lebaran akan tiba, Anda yang suka membuat kue kering sebagai sajian saat Lebaran mungkin sudah sibuk mempersiapkannya. Agar kue kering Anda lebih enak, renyah dan awet, Anda bisa melakukan beberapa tips di bawah ini. Kue kering buatan Anda pasti tidak kalah enak dengan kue kering yang sudah jadi.

  1. Untuk mendapatkan kue yang awet dan renyah, sebaiknya Anda sangrai tepung terigu yang akan dipakai. Atau cara lain yang bisa dipakai adalah menjemur tepung di bawah sinar matahari yang terik. Cara ini akan menghilangkan kelembaban di tepung, sehingga kue lebih renyah sekaligus awet.
  2. Saat menguleni adonan dengan tangan, tidak perlu menguleni dengan keras, karena suhu panas dari tangan Anda dapat membuat adonan menjadi keras.
  3. Jika kue kering Anda memakai hiasan buah kering, sebaiknya pastikan buah itu sudah benar-benar kering, agar tidak lembab ketika kue matang dan membuat kue jadi tidak renyah dan mudah berjamur.
  4. Perhatikan proses memanggang, gunakan api yang tepat agar kue kering matang hingga bagian dalam. Seringkali kue kering tampak matang dari luar, tetapi bagian dalam masih basah. Hal ini bisa menyebabkan kue kering cepat berjamur dan melempem.
  5. Yang tidak kalah penting adalah proses penyimpanan. Biarkan kue kering  benar-benar dingin, baru masukkan dalam toples yang kedap udara.

Mudah bukan membuat kue kering lebaran yang renyah? Selamat mencoba!
 
Copyright © 2015 - All Rights Reserved
Template By. Catatan Info